Kapolda NTB Hadiri Upacara Hari Santri Nasional 2022 di Kota Bima

    Kapolda NTB Hadiri Upacara Hari Santri Nasional 2022 di Kota Bima
    Kapolda NTB Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto (kiri) dan Pangdam IX/Udayana (kanan) saat menghadiri upacara Hari Santri Nasional 2022 di Kota Bima, (22/10)

    Kota Bima NTB - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) NTB Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto menghadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2022 di Lapangan SMAN 4 Kota Bima, Jalan Gajah Mada, Kelurahan Penatoi, Kecamatan Mpuda, Kota Bima, (22/10).

    Bertindak selaku inspektur dalam upacara tersebut Pangdam IX Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto S.E.,   M.M. yang dihadiri pula oleh Danrem 162/WB Brigjen TNI Sudarwo Aris Nurcahyo S. Sos.,   M.M,   Asintel Kasdam IX/Udy, Kol Arm Sarkistan Sihaloho, Kanwil Kemenag Prov NTB Dr. H. M. Zaidi Abdad, M.Ag, Bupati Bima Hj. Indah Damayanti S.E, Bupati Dompu Khaeder jaelani, Dandim 1608/Bima Letkol Inf Muhammad Zia Ulhaq S.Sos, Dandim 1614/Dompu Letkol Inf Taufik S.Sos, Kapolresta Bima AKBP Rohadi S.I.K, Kapolres Bima AKBP Heru Sasongko S.I.K, Direktur Deradikalisasi BNPT Prof. Irfan Idris, MA, dan Ormas Islam seKota, Kabupaten  Bima. 

    Kapolda NTB Melalui Kepala bidang Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto SIK menyampaikan perayaan tahun ini di NTB di pusatkan di Kota Bima. Sedang tema nya untuk peringatan tahun 2022 ini adalah "Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan".

    Kedatangan dan Kehadiran Kapolda NTB sendiri pada Upacara peringangatan Hari Santri Nasional di Kota Bima ini merupakan bentuk dukungan kepada para santri di seluruh Pondok Pesantren (Ponpes) yang ada di NTB terlebih khusus kepada yang berada di Kota Bima.

    "Ini terlihat dari semangat para santri se Kota dan Kabupaten Bima yang ikut menghadiri upaca Peringatan di lapangan SMAN 4 Kota Bima tersebut, "jelasnya.

    Lanjut Artanto, Kapolda NTB  berharap semoga santri - santri kita di Nusa Tenggara Barat ini akan terus berjuang dan meningkatkan keilmuannya, sehingga diharapkan peran serta bersama pemerintah membangun daerah kita tercinta (NTB).

    "Teruslah semangat belajar, berjuang bersama demi membangun harkat dan martabat masyarakat dan daerah NTB tercinta, "tutupnya.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Pelantikan Pejabat Struktural, Gubernur...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 162/WB dampingi Pangdam IX/Udayana...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Polsek Mataram Kembali Mediasi Kejadian Kecelakaan Lalu Lintas Secara Kekeluargaan
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Tags